Tentu saja penting untuk memilih tempat makan yang memiliki citarasa lezat sekaligus terjaga kebersihannya.
Jika keduanya menjadi faktor utama dalam menentukan pilihan tempat makan, Sitara hadir untuk menyajikan aneka menu masakan India yang telah terjamin higienis.
Baru-baru ini Sitara mendapatkan pencapaian memuaskan, yaitu Sertifikat Laik Hygiene Sanitasi untuk kategori rumah makan dan restoran. Sertifikat ini didapatkan oleh Sitara Denpasar setelah melalui pemeriksaan hygiene dan sanitasi pada tanggal 10 Desember 2018 lalu.
Sertifikat yang diberikan oleh Dinas Kesehatan Kota Denpasar menjadikan Sitara Denpasar menjadi destinasi utama restoran masakan India tanpa perlu mengkhawatirkan menu-menu istimewa yang disajikan karena aman dikonsumsi.
Untuk mendapatkan Sertifikat Laik Hygiene Sanitasi Rumah Makan dan Restoran, tentu pihak restoran mendapatkan penyuluhan terlebih dahulu tentang keamanan pangan, melalui tahap pemeriksaan sarana produksinya dan memastikan semuanya memenuhi persyaratan kesehatan. (sumber: http://perijinan.denpasarkota.go.id/peraturan/file_peraturan/perda4th2003.pdf poin aj)
Laik Hygiene yang didapatkan oleh Sitara secara langsung menjamin bahwa air minum beserta proses pengolahan, penyimpanan, dan pembagiannya tidak tercemar. (sumber: http://perijinan.denpasarkota.go.id/peraturan/file_peraturan/perda4th2003.pdf poin ak)
Hidangan lezat belum tentu sehat, namun Sitara Denpasar telah membuktikan kepada masyarakat bahwa keduanya bisa disajikan secara bersamaan demi mendapatkan kepuasan para penikmat masakan India.
Pingback: Sitara Surabaya Raih Capaian Rate Excellent Lewat "Guest Feedback Form" | SITARA